JAKSA MASUK SEKOLAH DATANG KE 

SMK ISLAM ADILUWIH

Arya Putra

09/08/2024

JAKSA MASUK SEKOLAH DATANG KE SMK ISLAM ADILUWIH

Kejaksaan Negeri Pringsewu datang ke SMK Islam Adiluwih guna melaksanakan program “JAKSA MASUK SEKOLAH.” Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis, 08 Agustus 2024. Para peserta seminar ini dihadiri oleh siswa-siswi tiga sekolah menengah kejuruan. Yaitu SMK Islam Adiluwih sebagai tuan rumah, SMK Taruna Adiluwih, dan SMK Al-Kautsar Adiluwih.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberikan penyuluhan dan penerangan hukum kepada seluruh siswa dan siswi serta warga sekolah terkait. Tema pada seminar ini adalah “KENALI HUKUM, JAUHI HUKUMAN.” Kegiatan berjalan kondusif dan diterima baik oleh seluruh peserta dan seluruh kepala sekolah pun menghadiri dan mendukung penuh kegiatan ini.